29 Desember 2021

Tips Membuat Poster yang Tepat Sasaran dan Informatif

Source image: google


 
Poster adalah salah satu media promosi yang digunakan untuk memasarkan produk, jasa, bisnis, acara, atau kegiatan. Poster juga merupakan salah satu produk percetakan yang banyak dipesan. Poster terdiri dari selembar kertas dengan ukuran tertentu tanpa lipatan. Dalam lembaran kertas poster tersebut terdapat teks, gambar, atau ilustrasi yang mendukung tema poster. Beberapa contoh kegunaan poster sebagai berikut:

  • Poster promosi produk
  • Poster acara atau kegiatan
  • Poster film
  • Poster pengumuman
  • dan lain-lain

Tips Membuat Desain Poster yang Tepat Sasaran


Karena tujuannya sebagai media promosi yang harus menarik banyak massa, pembuatan poster menjadi hal yang krusial. Poster yang tak menarik, tentunya akan menjadi angin lalu yang tidak akan dilihat oleh orang. Untuk membuat poster yang menarik dan tepat sasaran, inilah tips desain poster yang dapat Anda ikuti:

1. Poster Harus Mudah Dibaca dan Mudah Dimengerti


Hal penting dalam pembuatan poster adalah mudah dibaca dan dimengerti. Poster memiliki informasi yang harus dibaca oleh orang banyak. Untuk itu, penggunaan berbagai aspek poster haruslah tetap mengutamakan kejelasan informasi tanpa terjadi miskomunikasi atau kesalahpahaman informasi.

2. Pemilihan Jenis dan Ukuran Font untuk Poster


Masih terikat dengan tips yang pertama, untuk memudahkan pembaca pilihlah jenis dan ukuran font yang tepat. Pilihlah jenis style huruf yang tidak rumit dan ukuran font yang yang disesuaikan dengan ukuran kertas poster, tidak terlalu besar dan tidak kecil.

3. Pemilihan Warna Poster


Untuk mendukung kejelasan informasi pilihlah tema warna sesuai dengan identitas acara, produk, atau bisnis. Hal itu akan membuat audiens menjadi familiar dan mudah mengenali produk Anda. Sesuaikan juga pemilihan warna font yang pas agar mudah terbaca meski jarak jauh.

4. Desain Poster Simpel dan Informatif


Poster dapat memberikan kesan eye-catching yang dapat menarik perhatian. Buatlah poster yang simpel tidak terlalu banyak warna dan penuh ornamen yang akan membingungkan dan menutup informasi yang ingin disampaikan.

5. Target Audiens


Tujuan terakhir dalam tips pembuatan poster adalah pastikan desain poster sesuai dengan target audiens yang Anda sasar. Baik dari segi psikografis maupun demografis yang akan meningkatkan ketertarikan audiens terhadap poster Anda.

Itulah tips membuat poster yang dapat menarik banyak audiens. Jika Anda kesulitan, Anda dapat meminta bantuan profesional seperti jasa desain poster di percetakan.
Previous Post
Next Post

0 Comments: