05 Desember 2022

Contoh Desain Plakat Akrilik untuk Berbagai Kebutuhan

Source image: google


Plakat akrilik merupakan salah satu benda yang terbuat dari bahan dasar akrilik yang digunakan untuk pemberian penghargaan secara simbolis kepada seseorang setelah mencapai prestasi tertentu. Plakat akrilik terbuat dengan beraneka ragam model yang dibuat dengan desain grafis sehingga dapat menghasilkan hadiah yang menarik dan menawan.

Sebagai hadiah dan kenang-kenangan plakat dapat terbuat untuk berbagai acara. Desain plakat mulai dari pemilihan warna hingga bentuk dapat disesuaikan dengan kebutuhanmu. Berikut beberapa contoh desain plakat akrilik yang bisa menjadi referensi:
 
Baca juga: Ukuran Plakat yang Biasa Dipakai untuk Kebutuhan Acara

Desain plakat olahraga


Plakat akrilik dapat menjadi hadiah kemenangan dalam kompetisi olahraga. Kesan yang ditampilkan akan terlihat elegan dan menawan untuk orang yang mendapatkan penghargaan tersebut. Dalam pembuatannya, desain plakat olahraga dapat menyesuaikan dengan cabang olahraga yang sedang berlangsung. Misalnya untuk olahraga sepak bola, plakat dengan bentuk bola dapat menjadi referensi.

Desain plakat daun


Plakat dengan bentuk daun dapat menjadi inspirasi untuk membuat desain plakat. Bentuk daun yang dipilih ini dapat terlihat menarik dengan nuansa alam. Biasanya desain ini digunakan untuk souvenir perusahaan yang akan dibagikan dalam moment tertentu sebagai kenang-kenangan.

Desain plakat wisuda


Selain keperluan perusahaan atau kompetisi, plakat juga bisa dipakai untuk merayakan kelulusan atau wisuda. Dalam acara tersebut, biasanya akan diberikan kenang-kenangan berupa plakat wisuda. Desain plakat wisuda umumnya dibuat sesuai dengan sosok wisudawan yang menggunakan khas wisuda lengkap dengan toga.
 

Desain plakat piala


Tak hanya kompetisi olahraga, plakat juga bisa dipakai untuk berbagai penghargaan kompetisi lainnya. Plakat memang biasa dipakai untuk hadiah sebuah kompetisi. Biasanya desain plakat untuk piala dibuat menyesuaikan dengan lomba tersebut. Hal ini akan membuat plakat menjadi lebih berkesan.

Desain plakat kombinasi


Meskipun plakat akrilik memiliki tampilan yang indah, tetapi jika ingin yang terlihat berbeda, kamu bisa mengkombinasikan dengan bahan lainnya. Misalnya dengan mengombinasikan desain plakat dengan material kayu. Plakat akrilik dan kayu akan memberikan kesan baru yang unik.

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!

Yuk, segera penuhi kebutuhan cetakmu di Snapy!
Previous Post
Next Post

0 Comments: