05 Juni 2023

Keunggulaan Neon Flex untuk Mendekorasi Kamar

Keunggulaan Neon Flex untuk Mendekorasi Kamar
Source image: google


Setiap orang menginginkan kamar dan ruangan yang nyaman untuk istirahat. Kenyamanan itu tak hanya dirasakan melalui tempat yang bersih dan kamar yang estetik, tetapi juga nyaman dan enak dipandang. Kamar dengan tampilan yang menarik akan membuat penghuninya nyaman saat istirahat maupun menghabiskan waktu di sana. Apalagi untuk orang yang bekerja dan beraktivitas secara virtual.

Salah satu elemen dekorasi yang dapat digunakan adalah neon flex. Lampu led ini dapat menjadi solusi yang tepat untuk membuat suasana kamar menjadi lebih nayaman dan estetik seperti yang biasa ada di tempat makan. Lalu, apa saja kelebihan neon flex sebagai dekorasi kamar?

Banyak pilihan warna


Neon flex memiliki berbagai pilihan warna yang beragam. Setiap warna ini memiliki sentuhan yang berbeda untuk suasana ruangan. Misalnya warm white akan memberikan suasana yang hangat dan nyaman. Warna ini identik dengan kenyamanan sehingga cocok untuk membuat ruangan atau kamar menjadi lebih menarik. Kamu dapat menentukan berbagai warna yang sesuai dengan personality dan suasana kamar yang kamu inginkan.

Sarana mengekspresikan diri


Elemen dekorasi ini memiliki bentuk dan pemasangan yang mudah dibentuk sesuai dengan keinginan. Neon flex dapat dibentuk menjadi sebuah gambar hingga tulisan nama, inisial, dan quotes. Untuk itu, maka dapat menjadi sarana mengekspresikan diri dalam bentuk dekorasi ruangan yang sesuai dengan preferensimu.

Elemen dekorasi fungsional


Custom neon flex banyak diminari karena dapat memperindah ruangan dan memberikan suasana baru karena pencahayaan yang unik. Tak hanya itu, pada siang hari lampu ini menjadi dekorasi ruangan, sedangkan pada malam hari dapat menjadi lampu tidur yang estetik.

Hemat biaya dan energi


Masa pakai neon flex adalah 50.000 hingga 100.000 jam yang berarti 25 kali lebih laam dibandingkan lampu pijar. Selain itu, cahaya neon dua kali lebih terang dibanding lampu neon konvensional. Tak hanya itu, lampu ini juga hemat energi dengan penggunaan yang benar.

Instagramable


Seperti sebuah cafe, neon flex yang dibuat di ruangan juga memiliki daya tarik yang bagus. Terutama untuk kamu yang sering membuat foto maupun video konten instagram. Neon flex akan memberikan kesan unik yang dipancarkan di dalam ruangan.

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!

Yuk, segera penuhi kebutuhan cetakmu di Snapy!


17 Januari 2022

3 Jenis Lampu Neon Flex yang Sering Digunakan

3 Jenis Lampu Neon Flex yang Sering Digunakan
 
lampu neon flex yang sering digunakan
Source image: googel


Neon flex merupakan sebuah inovasi baru dari seri neon yang digunakan sebagai branding usaha dan mempercantik tampilan toko atau tempat usaha. Kehadirannya yang lebih mudah dibentuk dan semakin canggih membuat pilihan yang tepat untuk mendatangkan konsumen baru. Bahkan penggunaan lampu LED yang digunakan dalam neon box sudah digantikan oleh glass neon yang lebih berkualitas dengan harga yang lebih murah.

Harga neon flex dipengaruhi oleh panjang, tegangan listrik, dan kelebihan lainnya. Misalnya untuk neon flex LED yang memiliki tegangan 12 volt akan memiliki harga dan manfaat yang berbeda dengan neon flex yang menggunakan glass neon. Neon flex yang memakai glass neon akan lebih mudah untuk dipotong dan lebih fleksibel untuk ditekuk ke berbagai sudut manapun. Pilihan warna untuk neon flex juga lebih bervariasi. Anda dapat memilih warna sesuai dengan kebutuhan Anda. Lalu, apa saja jenis neon flex yang ada di pasaran? Simak informasi lengkapnya berikut:

3 Jenis Neon Flex yang Sering Digunakan


Walaupun ada banyak jenis neon flex yang tersedia di pasaran, setidaknya ada tiga jenis yang paling sering digunakan, yaitu:

1. LED Neon Flex Rope Lights


Jenis neon flex LED yang cukup terkenal dan banyak digunakan adalah jenis seri ekstrusi LED Neon Flex Rope Light Silicon 12V/24V yang memiliki ukuran mini. Produk ini terbuat dari Cina dengan bersertifikat oleh CE dan RoH S. Kelebihan bahan silikon ini memiliki sifat cuttable dan dimmable. Produk ini memiliki sifat tahan air yang bagus, tidak mudah rapuh, dan cukup kuat saat digunakan.

Silicon Extrusion seri ini akan sangat cocok sebagai pengganti neon kaca tradisional yang mungkin masih Anda gunakan. Neon flex ini mudah digunakan dan memiliki karakteristik yang mudah dipotong dan rekoneksi ulang oleh konektornya. Lampu LED yang menyerupai tali ini akan memberikan tampilan pencahayaan yang lembut.

2. Pastel Neon Flex LED 12V


Lampu neon flex ini terdiri dari paket 5 meter Neon Sign Flexible yang merupakan jenis neon flex yang banyak direkomendasi. Berbeda dari beberapa jenis neon flex lain yang mungkin harus selalu diaktifkan baik siang atau malam, jenis lampu neon flex ini akan terlihat meskipun tidak dinyalakan. Hal itu tentunya akan lebih menguntungkan ketika digunakan pada siang hari. Anda jadi tidak perlu lagi menyalakan lampu dan akan menghemat penggunaan listrik.

Lampu ini memiliki karakter yang setiap 2,5 cm akan ada titik hitam. Fungsi titik tersebut untuk menandakan pada bagian tersebut lampu dapat dipotong. Anda dapat menyampungkannya dengan kabel melalui proses disorder. Penggunaan neon ini lebih banyak digunakan untuk tulisan neon.

3. LED Neon Flex 50 Meter


Jenis LED neon ini akan sangat cocok untuk mendekorasi tempat dengan kreatif untuk memberikan tampilan yang indah pada tempat tersebut. Hal itu mengingat ukurannya yang cukup panjang dan dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan. Namun, untuk setiap satuan panjang biasa dijual dengan harga neon flex yang cukup mahal. Anda dapat memilih warna sesuai kebutuhan Anda.

Itulah tiga jenis neon flex yang paling sering digunakan. Anda dapat melihat info lengkap tentang produk neon flex DI SINI!