23 November 2020

Cara Membuat Kop Surat

 


Kop surat di dalam instansi atau perusahaan sangatlah penting dalam pembuatan surat menyurat baik saat mengirimkan surat kepada instansi resmi maupun tidak resmi. Maka dari itu pembuatan kop surat tidak bisa sembarangan atau hanya asal jadi.

Apa yang dimaksud dengan kop surat?

Kop surat merupakan identitas suatu perusahaan/instansi agar penerima surat mengetahui asal surat tersebut serta perusahaan atau lembaga apa yang mengirim surat kepada mereka. Kop surat biasanya terletak di bagian paling atas dalam surat atau istilah umumnya yaitu kepala surat.

Bagaimana cara membuat kop surat dengan benar?

Sebagai identitas perusahaan, semakin lengkap informasi yang diberikan tentunya akan semakin baik. Identitas lengkap yang diberikan akan memudahkan orang saat membutuhkan informasi atau ingin menghubungi perusahaan Anda.

Unsur pertama yang harus diperhatikan sehubungan dengan cara membuat kop surat adalah logo perusahaan. Logo ini adalah simbol perusahaan atau organisasi. Semakin menarik logo, semakin mudah orang mengingatnya. Jika tidak memasukkan logo ke dalam kop surat, orang akan sulit mengingat perusahaan Anda.

Selain logo perusahaan apa lagi unsur-unsur yang perlu ada jika anda ingin memastikan cara membuat kop surat telah benar? Tentunya Anda harus mengikutsertakan nama perusahaan atau organisasi beserta dengan alamat lengkap kantor (termasuk kode pos), nomor telepon, nomor faks, alamat email dan situs. Cantumkan semua unsur yang perusahaan Anda miliki.

 

Previous Post
Next Post

0 Comments: