26 Juni 2023

Tak Hanya untuk Dokumentasi Pribadi, Inilah Kegunaan Photobook!

Source image: google



Photobook merupakan buku album yang di dalamnya terdapat rangkaian foto yang berkaitan satu dengan yang lainnya. Biasanya memiliki satu tema atau beberapa tema dalam satu buku. Meskipun berbeda dari, photobook masih sering dikenal dan disebut dengan buku album foto. Penggunaan album ini sebenarnya sudah ada sejak lama. Baru pada beberapa tahun belakangan, photobook digunakan untuk tujuan artistik. Misalnya mencetak buku untuk album foto pernikahan, ulang tahun, baby born, wisuda, prawedding, dan lain-lain.

Saat ini, photobook menjadi inovasi terbaru pada dunia fotografi yang menjadi pengganti dari album foto di era digital sekarang ini. Photobook menjadi sebuah buku yang memuat rangkaian foto yang saling berkaitan. Ada berbagai cara untuk menyimpan kenangan dan foto yang terlalu berlalu bersama orang tercinta. Namun, photobook dianggap dapat membangkitkan sisi emosional yang hadir ketika melihatnya dalam bentuk fisik.

Berikut ini kegunaan photobook untuk menyimpan kenangan:

Dokumentasi pengetahuan


Saat awal kemunculannya, photobook banyak digunakan untuk dokumentasi pengetahuan. Lebih tepatnya untuk mengetahui spesimen laut. Selanjutnya di Jepang, photobook digunakan sebagai dokumentasi perkembangan dari waktu ke waktu. Photobook atau buku pengetahun ini menjadi buku pelajaran yang bisa digunakan anak-anak untuk pengetahuan dasar tentang suatu hal.

Dokumentasi pribadi


Setelah cara fotografi semakin terjangkau dan banyak dipilih orang untuk menyimpan foto, photobook menjadi dokumentasi pribadi. Biasanya untuk mencetak momen yang telah berlalu agar lebih mudah ketika dikenang nantinya. Banyak orang yang menyimpan foto dalam sebuah photobook sesuai tema. Misalnya dari masa kecil, masa remaja, pernikahan, dan lain-lain.

Hadiah untuk orang spesial


Tak hanya sebagai dokumentasi pribadi, photobook juga menjadi pilihan hadiah yang menarik, terutama untuk orang-orang terdekat. Ditambah dengan memberikan sentuhan desain dan momen pribadi membuat photobook ini menjadi hadiah sekaligus kado yang spesial untuk penerimanya.

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!

Yuk, segera penuhi kebutuhan cetakmu di Snapy!
Previous Post
Next Post

0 Comments: