Source image: google |
Ketika akan melakukan yoga, maka kamu perlu menyiapkan matras yang nyaman. Tak hanya untuk menunjang kegiatan berolahraga, penggunaan matras yoga dapat mengurangi risiko cedera. Ada berbagai pilihan bahan matras yoga maupun ukuran ketebalan. Matras yoga yang baik akan membantu mempertahankan gerakan yoga dengan baik.
Matras yoga yang baik akan mampu memberikan rasa nyaman dan melindungi penggunanya ketika berolahraga. Terutama jika memilih jenis olahraga yoga dinamis yang merupakan olahraga yoga yang mengeluarkan keringan, menyegarkan diri, dan menggerakkan tubuh. Tak hanya itu, kamu juga akan lebih bersemangat untuk berolahraga. Berikut beberapa manfaat memiliki matras yoga:
Terhindari dari kuman
Semua alat olahraga yang sudah digunakan hingga berkeringat pasti menjadi sarang kuman. Dikutip dari bukalapak.com, matras yoga merupakan barang yang paling kotor di tempat gym, lho. Nah, untuk itu, memiliki matras yoga sendiri akan menghindarimu dari kuman yang terbentuk bekas orang lain. Dengan matras sendiri akan membuatmu tidak tertular dan menularkan kuman. Kamu juga bisa membersihkan matras yoga sendiri hingga bersih dan siap kembali digunakan. Alasan inilah yang menjadi pertimbangan saat membeli matras yoga.
Motivasi untuk olahraga
Hanya melihat matras yoga yang tergulung di rumah dapat membuatmu termotivasi untuk berolahraga, lho. Kamu hanya perlu membuka dan melakukan beberapa gerakan. Setelah itu kamu bisa menggulung kembali matras yang telah kamu pakai. Dengan memiliki matras yoga sendiri di rumah, kamu tak perlu lagi mengeluarkan uang untuk olahraga ke gym. Kamu juga akan lebih nyaman menggunakannya karena itu milik sendiri.
Bisa digunakan di manapun dan kapan pun
Matras yoga bukanlah mesin gym yang butuh perjuangan untuk memindahkan barang tersebut. Benda olahraga ini cukup praktis dari barbel atau dumble yang pasti memiliki bobot tidak kurang dari 2 kg. Tak hanya itu, kamu juga bisa membawa alat olahraga ini saat gym atau kelas yoga favorit yang rutin kamu hadiri.
Warna dan ukuran sesuai kebutuhan
Matras yoga yang kamu miliki dapat menjadi barang personal yang kamu sesuaikan dengan warna favorit dan kebutuhanmu. Matras yoga sama halnya dengan sepatu olahraga. Pilihan merek matras yoga dan warna yang sangat beragam bisa kamu pertimbangkan. Pastikan matras yang kamu pilih sesuai dengan warna yang membuatmu semangat dan ukuran ketebalan yang pas.
Bisa digunakan untuk berbagai latihan
Tak hanya untuk melakukan gerakan yoga, matras yoga juga dapat digunakan dengan memadukan barbel atau dumbler, kamu bisa memadukan dengan berbagai banyak latihan lainnya. Pastinya seluruh tubuh pun bisa kamu latih dengan baik. Selain itu, tanpa alat olahraga lain, kamu bisa melakukan gerakan push up dan sit up di atas matras yoga. Latihan tersebut dapat menjaga kebugaran tubuh.
Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!
Yuk, segera penuhi kebutuhan cetakmu di Snapy!