15 Februari 2023

Tips Memilih Scanner sesuai Kebutuhan Memindai Dokumen

Tips Memilih Scanner sesuai Kebutuhan Memindai Dokumen
Source image: google


Scanner merupakan sebuah alat yang berfungsi untuk menggandakan dokumen atau berkas dari bentuk fisik menjadi bentuk digital yang dapat diedit atau dimanipulasi melakui komputer atau perangkat handphone. Upaya digitalisasi yang terjadi saat ini membuat segala urusan yang berkaitan dengan berkas fisik akan lebih mudah dilakukan.

Mulai dari para pelaku usaha, orang dengan mobilitas tinggi, birokrat, hingga kaum profesional merasakan digitalisasi berbagai arsip dan dokumen. Tentunya ini disambut baik karena kini tak perlu lagi mengurus dokumen dalam bentuk cetak yang susah dicari atau hilang. Alat yang mendukung untuk pengarsipan dokumen ini adalah scanner.

Banyaknya merek, jenis, dan varian membuat beberapa orang menjadi bingung menentukan scanner yang layak unutk dibeli. Nah, untuk menjadi pertimbangan, berikut tips memilih scanner yang tepat untuk kebutuhanmu:

Baca juga: Tak Lagi Ribet, Inilah Cara Scan Foto dengan Mudah Lewat Handphone

1. Kebutuhan


Saat membeli scanner yang tepat, maka sesuaikan dengan kebutuhanmu. Pilihlah pemindai yang sederhana jika kamu hanya perlu menggunakan alat ini untuk menduplikasi gambar atau teks. Namun, jika kamu mencari pemindai yang lengkap kamu bisa memilih printer all in yang mendukung fitur cetak, memindai, menyalin dokumen, dan sebagai mesin faks.

2. Resolusi


Besaran dots per inch (dpi) atau yang dikenal dengan resolusi dapat menentukan kualitas dan ketajaman sebuah pemindai. Untuk itu, saat akan memilih scanner maka pastikan alat yang kamu beli memiliki resolusi sesuai kebutuhan. Untuk penggunaan standar, scanner dengan 300 dpi sudah memadai unutk kebutuhan publikasi di dunia maya. Sedangkan untuk kebutuhan komersil atau dicetak dalam ukuran besar, pilihlah scanner dengan resolusi 2.400 dpi.

3. Area pemindai


Selain resolusi, area pemindai juga menjadi pertimbangan penting. Untuk kebutuhan standar atau umum kamu dapat membeli pemindai dengan area yang berukuran A4. Jika terasa kurang kamu bisa membeli dengan ukuran yang lebih besar seperti ukuran A3 atau lebih besar.

Baca juga: Fungsi Scan untuk Mencegah Kerusakan Dokumen Fisik


4. Memori dan kompatibilitas


Untuk memindai gambar atau dokumen dengan resolusi yang tinggi, maka dibutuhkan memory yang cukup untuk alat ini. Hal ini karena gambar dengan resolusi tinggi, serta tingkat kecepatan memindai yang tinggi akan membutuhkan memori yang besar. Jangan lupa untuk memperhatikan antarmuka dengan komputer atau jaringan.

5. Harga dan Garansi


Hal terakhir yang perlu kamu perhatikan adalah menentukan harga scanner. Belilah scanner sesuai dengan budget yang kamu milliki. Kamu bisa membandingkan satu merek dengan merek lain saat mendatangi toko komputer atau melalui toko daring. Tak hanya itu, pastikan scanner juga memiliki garansi yang baik mulai dari ketersediaan suku cadang hingga layanan servis.

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!

Yuk, segera penuhi kebutuhan cetakmu di Snapy!

03 Oktober 2022

Tak Lagi Ribet, Inilah Cara Scan Foto dengan Mudah Lewat Handphone

Tak Lagi Ribet, Inilah Cara Scan Foto dengan Mudah Lewat Handphone

Source image: google

 

Kecanggihan teknologi membuat gadget yang biasa kamu bawa kemana-mana tersebut memiliki beragam fitur keren. Tak hanya bisa dipakai untuk telpon, sms, atau bermain game hingga scroll sosial media saja, tetapi bisa melakukan fungsi lain seperti menyalin dokumen atau foto dari bentuk fisik ke dalam bentuk digital.

Tak hanya itu, proses scan yang dihasilkan juga berkualitas dan mampu memberikan kualitas yang sama bagusnya seperti menggunakan scanner profesional. Dengan begitu, kamu tak perlu lagi mencari percetakan terdekat untuk melakukan scanning. Kamu hanya perlu mengetahui cara scan yang tepat sehingga dapat dilakukan di mana saja dan kapanpun.

Baca juga: Fungsi Scan untuk Mencegah Kerusakan Dokumen Fisik


Berikut beberapa cara scan foto di gadget dengan mudah:

Cara scan foto dari kamera


Kecanggihan teknologi bisa membuat beragam keperluan bisa dilakukan hanya melalui layar smartphone. Mulai dari melihat jadwal dan mengatur pekerjaan, membayar tagihan, berbelanja, hingga melakukan fitur scan dengan mudah.

Berikut ini cara scan foto langsung melalui kamera:

  1. Buka fitur kamera yang ada di gadget lalu pilih mode PPT.
  2. Setelah masuk ke mode PPt, kamu bisa mengambil gambar atau foto yang akan discan. Tunggu hingga beberapa saat dan secara otomatis fitur kamera akan menyeleksi otomatis foto tersebut. Setelah itu akan telihat hasil foto seperti hasil foto yang discan.


Cara scan foto lewat Google Drive


Selain melalui fitur kamera, ada pula pilihan menggunakan aplikasi tambahan. Salah satu yang dapat dipakai untuk scan foto adalah Google Drive. Aplikasi ini akan membantu kamu mendapatkan hasil scan foto yang jernih dan bagus.

Berikut cara scan foto melalui aplikasi Google Drive:

  1. Buka aplikasi Google Drive yang telah kamu download dan klik tambahkan atau menekan tombol + di bagian kanan bawah. Setelah itu, pilih 'Pindai' berlogo kamera. Pastikan kamu telah mengatur foto dengan tepat agar mendapatkan hasil scan yang sesuai.
  2. Ambil gambar pada dokumen atau foto yang ingin kamu salin. Pastikan pencahayaan di atas foto tersebut bagus. Setelah selesai, kalik tanda centang untuk menyimpannya. File tersebut akan otomatis tersimpan di dalam file Google Drive dalam bentuk JPG atau kamu bisa mengubahnya secara manual ke dalam bentuk PDF.

Baca juga: Rekomendasi 5 Aplikasi untuk Scan Dokumen di Handphone

Cara scan foto lewat Microsoft Lens


Selain menggunakan Google Drive, aplikasi yang dikeluarkan oleh Microsoft juga bisa melakukan scan foto dengan mudah lewat gadget yaitu Microsoft Lens. Berbeda dari Google Drive yang umum menjadi aplikasi bawaan setelah membeli gadget, kamu bisa menginstal aplikasi Microsoft Lens sebelum melakukan scanning.

Berikut cara scan foto dengan menggunakan Microsoft Lens:

  1. Bukalah aplikasi Microsoft Lens dan pilih bagian mode "Photo" untuk melakukan scan foto. Setelah terbuka ambillah foto yang ingin kamu scan.
  2. Setelah selesai, atur area pemindaian agar hasil scan foto bagus lalu klik tanda centang. Foto scan yang telah kamu ambil tadi telah tersimpan secara otomatis dalam bentuk digital.


Itulah tiga cara untuk scan foto lewat gadget dengan mudah. Selain beberapa aplikasi di atas, kamu juga bisa mencoba mencari berbagai aplikasi scan lainnya yang ada di Play Store maupun App Store. Pilihlah yang menurutmu paling bagus dan penggunaannya yang mudah untuk mendapatkan hasil scan foto yang bagus.