01 Maret 2022

Mudah Terbaca, Inilah Pilihan Ukuran Spanduk untuk Promosi

Source image: google

 

Spanduk merupakan salah satu media informasi yang biasa digunakan beberapa organisasi untuk kegiatan komersil dan non-komersil. Dalam sebuah spanduk akan tertulis beberapa informasi dan pesan untuk masyarakat luas. Karena digunakan untuk menyampaikan informasi, maka pembuatan spanduk perlu memperhatikan beberapa hal. Salah satunya adalah ukuran spanduk.

Kesalahan dalam pembuatan spanduk akibat salah pengaturan ukuran akan membuat desain tidak terlihat atau terkesan kurang menarik. Dalam menyediakan dan memenuhi kebutuhan konsumen, biasanya perusahaan printing menawarkan cetak spanduk dalam berbagai ukuran.

Bentuk spanduk berbentuk persegi panjang dengan orientasi kertas landscape. Untuk kamu yang ingin mencetak spanduk, inilah beberapa pilihan spanduk persegi panjang:

  • 5 x 1 meter
  • 4,5 x 2 meter
  • 4 x 0,8 meter
  • 3 x 1 meter
  • 3 x 0,8 meter
  • 2 x 1,5 meter

Dengan beberapa ukuran tersebut, kamu bisa menyesuaikan dengan desain yang diperlukan. Seperti misalnya untuk ukuran spanduk besar 4,5 x 2 meter atau 5 x 1 meter kamu bisa membuat desain spanduk yang memiliki informasi lebih lengkap atau kalimat panjang.
 
Pertimbangkan juga luas dari tempat pemasangan spanduk. Buatlah sesuai ukuran yang tepat untuk memudahkan proses pemasangan nanti. Jika tempatnya terlalu kecil, sebaiknya buatlah desain spanduk dengan ukuran yang sedang atau kecil.

Pengaturan yang dilakukan di awal ini akan memudahkan memilih font dan besar tulisan untuk spandukmu. Spanduk akan terbaca dan informasi yang ingin disampaikan dapat terbaca dengan jelas.
Previous Post
Next Post

0 Comments: